Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Pembayaran TikTok Shop Transfer Bank Mandiri Mudah

Cara Pembayaran TikTok Shop Transfer Bank Mandiri -- Bagi para nasabar bank Mandiri yang sudah sering berbelanja di aplikasi TikTok maka harus tahu bagaimana cara membayar TikTok Shop dengan bank Mandiri. Oleh karena itu, jika Anda ingin tahu tentang hal tersebut maka silahkan baca penjelasan kami sampai selesai. Baca Juga: Cara Menghapus Postingan Ulang di TikTok.

Cara Pembayaran TikTok Shop Transfer Bank Mandiri

TikTok saat ini memang sudah berubah dari yang tadinya hanya sekedar tempat untuk upload video jedag jedug namun sekarang sudah bisa digunakan layaknya seperti Instagram ataupun Shopee yang dapat dipergunakan untuk jual beli.

Nah jika Anda beli di TikTok Shop dan ingin melakukan pembayaran dengan Bank Mandiri maka coba cek berikut ini solusinya.

Cara Pembayaran TikTok Shop Transfer Bank Mandiri

Di dalam pembahasan kami ini akan kami bagi menjadi dua hal. Yang pertama nanti, Anda akan kami bantu untuk melakukan pembayaran TikTok Shop transfer dengan Livin' Mandiri dan ATM Mandiri. Semoga saja dengan begitu Anda tinggal memilih yang cocok yang mana. Baca Juga: Cara Salin Tautan di TikTok 50 Kali.

Kedua hal di atas sebenarnya sama saja mudahnya. Mungkin tidak banyak yang tahu. Makanya yuk dibaca dengan seksama. Dengan begitu Anda akan paham bagaimana prosedurnya dengan betul. Pasalnya kalau sampai salah memang ya menjengkelkan bisa bisa salah transfer hehe.

Coba cek di bawah ini saja langsung biar Anda tahu cara bayar TikTok Shop transfer dari bank Mandiri. Kami harap Anda tidak salah langkah. Coba cek satu demi satu.

Cara Bayar TikTok Shop Transfer ATM Bank Mandiri

Kira kira begini kalau bayar TikTok Shop dari ATM Mandiri.

  1. Silahkan masukkan kartu ATM Mandiri Anda dan masukkan PIN Anda. 
  2. Tekan Pay/Buy atau Bayar/Beli. 
  3. Tekan Others atau Lainnya. 
  4. Dari sini pilih menu Multipayment. 
  5. Masukkan kode pembayaran TikTok Shop atau DOKU 89022 kemudian tekan Correct atau Benar. 
  6. Silahkan input nomor virtual account yang muncul di aplikasi TikTok Anda kemudian tekan Correct atau Benar. 
  7. Inputkan nomor 1 kemudian tekan Yes.
  8. Ketika konfirmasi pembayaran muncul, tekan Yes dan masukkan PIN Anda.

Dengan cara tersebut maka Anda sudah berhasil. Tinggal menunggu barang Anda datang saja nantinya setelah proses di atas dilakukan.

Cara Bayar TikTok Shop Transfer Livin' Mandiri

Untuk bayar TikTok Shop transfer dari Livin' Mandiri kira kira begini caranya.

  • Buka aplikasi Livin’ Mandiri di hp Anda dan pastikan Anda sudah login kedalamnya 
  • Ketuk menu Transfer. 
  • Silahkan Anda ketuk menu Multipayment lalu pilih Lanjut. 
  • Anda harus cari Doku kemudian tekan DOKU Merchant di kolom Penyedia Jasa. 
  • Masukkan 16 digit kode pembayaran Anda dari TikTok dan tekan Tambah sebagai nomor baru. 
  • Tekan Shop dan klik Konfirmasi. 
  • Anda harus memasukkan nominal sesuai dengan keterangan yang muncul lalu klik Lanjut. 
  • Tekan Konfirmasi dan masukkan PIN Anda.

Dengan ini maka proses bayar TikTok Shop dari Livin' Mandiri telah sukses dilakukan.

Akhir Kata

Sekian penjelasan kami. Semoga apa yang sudah kami jelaskan tersebut dapat dipergunakan dengan baik. Jangan lupa untuk terus dicoba. Bila Anda gagal mungkin ada sedikit gangguan server saja pada proses pembayaran Anda. Baca Juga: Cara Mengisi Alamat di TikTok Shop.